Senin, 23 Januari 2012

Keuntungan JATUH CINTA :)

Cinta , sebuah rasa yang tumbuh secara alamiah. Menyenangkan, membuat hati nyaman, dan dapat menghilangkan stress. Banyak keuntungan yang didapat dari Jatuh Cinta, seperti:
  • Jatuh Cinta bikin awet muda
Cinta dan bercinta itu memang sesuatu yang berbeda secara alamiah. Ketika kita jatuh cinta maka kita akan spontan lebih banyak tersenyum dan merasa hari-hari akan menyenangkan. Namun ternyata pada sebuah berita dalam situs, ada sebuah penelitian yang menyatakan bercinta juga membuat awet muda. Bahwa para wanita dan pria yang melakukan hubungan seks sebanyak empat atau lima kali selama sepekan, akan terlihat 10 kali lebih muda dari usia sebenarnya. WOW ! begitu indahnya CINTA ?
  •  Jatuh Cinta meningkatkan kesehatan mental kita
Jatuh cinta meningkatkan kesehatan para wanita dan pria yang menjalin hubungan asmara. Kenapa ??? karena dengan menjalin hubungan asmara akan mengurangi tingkat depresi kita. Beda hal nya dengan para JOMBLO, mereka akan merasa depresi ketika mereka mulai menyadari dan merasa kesepian, selain itu juga akan merasa stress ketika kurangnya perhatian dan kurangnya dukungan dari seseorang yang diharapkan. Karena dukungan dari orang lain akan membantu kita menjaga kesehatan. ( OMG ! ngakak nya ni sambil nulis, berasa ngena banget ! ahahahahaahhaha )
  •   Cinta menyembuhkan Penyakit jantung
 Mungkin kebetulan saja, cinta digambarkan dengan simbol jantung. Terdapat sebuah penelitian dalam suatu berita situs, bahwa hubungan asmara yang bahagia akan memberikan ketahanan jantung yang tiga kali lebih baik. Penelitian membuktikan bahwa pernikahan yang baik, akan memberikan keuntungan bagi kesehatan jantung. Yah, seperti yang saya tau, ketika jatuh cinta maka ada keinginan untuk selalu menjaga diri, seperti mau berhenti merokok, menjaga berat badan, mendapat asupan yang bergizi. (sepertinya mulai jatuh cinta, habis saya perlu program diet , fufufufu =,= )

Ternyata banyak sekali manfaat yang sangat baik untuk diri kita dari Jatuh Cinta. So, Kenapa Takut Jatuh Cinta ?????? padahal banyak sekali keuntungan yang menyehatkan.
Tapi kita tau kan Bohong itu DOSA ??? kenapa banyak yang nggak berani Jujur pada orang yang disuka ?? So, kalo Jatuh Cinta Ungkapin dooooooooonnnngggggg :) :)

Minggu, 22 Januari 2012

LARE inc. (Vendor)


LARE inc. adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang fashion industry (Vendor). Lare inc. berlokasi di Jl. Afandi (Gejayan) Gang Aster No.410 Santren , Depok, Sleman, Yogyakarta.  Fashion industry ini buka dari jam 10 pagi sampai jam 7 malam. Lare inc. memberikan pilihan berbagai macam jenis kain dan warna sesuai dengan keinginan. Tidak hanya itu, Lare inc. juga memberikan jasa untuk mendesain sesuai pesanan yang diinginkan. Selain itu, terdapat banyak sampel kaos, jaket, polo-shirt,dll yang sudah jadi di office Lare. inc. Harga yang ditawarkan sangat terjangkau. 
Ini lah Price List Lare. inc :
Add caption

Prosedur pemesanan :
• Menyerahkan file desain dalam bentuk vector dengan format Corel Draw atau Illustrator.
• Menyerahkan detail ukuran produk yang akan dipesan, berupa ukuran standart S,M,L, ataupun XL dengan jumlah yang diinginkan oleh pemesan. Dan kami juga akan menerima sample ukuran khusus yang akan dipesan oleh pemesan dengan mengirimkan pola atau contoh jadi ukuran yang diinginkan.
• Jumlah total biaya produksi akan kami konfirmasikan langsung kepada pemesan setelah kami menerima desain dan detail jumlah produksi.
• Menyerahkan minimal 50% biaya order yang meliputi biaya produksi dan biaya pengiriman (jika ada).
• waktu pengerjaan untuk kaos dan poloshirt dikerjakan dalam waktu 2 minggu, sedangkan untuk jaket dikerjakan dalam waktu maksimal 3minggu


Buat kalian yang mau order bisa menghubungi contact person
nomor handphone : 085729428800
YM : ripki_waw
PIN Blackberry : (ask me)
email : lare_inc@yahoo.com
office : Jalan Gejayan Gg. Aster nomor 410, Santren, Sleman, Yogyakarta

 atau bisa langsung comment di blog ini.

SO LET'S ORDER IN LARE. inc YOU CAN GET WHAT YOU WANT

Selasa, 17 Januari 2012

16 Januari 2012

16 Januari 2012,
Seneng, terharu, bahagia, tenang, plonggg, itu yang aku rasakan saat ini.
Pendadaran yang diuji sama Pak Prof memang sesuatu ! tidak diduga semua pertanyaan yang terlontar,, namu saya berterima kasih sekali kepada beliau..






Dan dihari ini alhamdulillah saya bisa menyelesaikan tugas akhir saya,,
Terima kasih, Ya ALLAH atas semua yang telah Engkau berikan hari ini.. Terima kasih untuk kedua orang tua ku dan kedua adikku yang aku cintai yang selalu memberikan support, spirit dan doa kepadaku.. terima kasih untuk semua keluarga besar yang telah memberikan doa, Terima kasih untuk teman-temanku.. yang telah membantu sampai sejauh ini,, terima kasih untuk semua yang telah mendoakan.. SUKSES untuk KITA ! :*
















Senin, 16 Januari 2012

Hello 2012

WOW !!! awal tahun 2012 ini memang sesuatuu,,,,,, :D
Diawali dengan sakit flu, umbel meler-meler kemana mana, kemudian diikuti bolak balik ngurus draft yang salah, dibantu dengan obat-obat yang kutelen pake pisang jambu mangga tapi ga ngefek ! -,-

Yah, awal bulan 2012 ini memang penentuan dalam akademikku.. dimana aku memberikan yang maksimal,, dari perjuanganku,,
Tahun 2012 ini aku akan banyak menemukan sesuatu hal yang baru, mulai kehidupan baru, teman baru, tempat baru, semua harus bisa beradaptasi..
disinilah ditaun ini lah aku akan memulai kehidupan nyataku,, kehidupan yang akan ku rintis sendiri terlepas dari orang tua ku..

Aaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa..... pingin teriak sekencang kencangnya rasanya.. merasa begitu cepat namun, memang tidak cepat. hufff

Namun harapan di tahun yang baru ini memang selalu ada pasti !!!!
Mendapat pekerjaan yang menyenangkan
Merubah diri untuk lebih dewasa
Mengkuatkan Iman , untuk selalu beribadah
Bertemu Jodoh ^^
Menjadikan diri untuk lebih baik lagi,, dunia maupun akhirat

Tak pernah lupa, kata-kata yang selalu dan ingin aku ucapkan SEMANGAAAATTTTTTT !!! \(´▽`)/ (ง'̀⌣'́)ง